Aksi Memukau Para UKM di Ubhara Jaya Sukses Curi Perhatian Mahasiswa Baru
Bekasi – Aksi memukau ditunjukkan para Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) saat mempromosikan diri di hadapan para mahasiswa baru (Maba) di kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024, di auditorium Kampus II, Bekasi, Jumat (20/9/2024). Sebanyak 2.000 lebih mahasiswa itu pun antusias mengikuti setiap demo yang ditampilkan para UKM.
Tercatat ada 27 UKM yang tampil di podium. Penampilan UKM dari Seni Musik membuat mahasiswa terhibur. Maba dari tujuh fakultas bahkan menyalakan flash light handphone mengiringi lagu yang dinyanyikan.
Demo yang menyita perhatian juga hadir dari Seni Tari Tradisional. Ada dua tim yang membawakan Tari Saman dan Jaipong. Tepuk tangan mahasiswa pun mengiringi penampilan kedua tim tersebut. Suasana semakin bersemangat saat UKM Seni Modern Dance tampil diiringi lagu Blackpink, banyak mahasiswa yang ikut bersorak.
Baca Juga: PKKMB Ubhara Jaya 2024 Resmi Ditutup, Rektor Sampaikan Apresiasi pada Mahasiswa Baru
Berbeda dengan UKM Seni, UKM Judo yang menjadi salah satu UKM andalan di Ubhara Jaya ini menampilkan sejumlah teknik-teknik dasar Judo.
Salah satu mahasiswa baru dari Fakultas Hukum, Rembulan mengaku tertarik bergabung dengan UKM Seni Tari Tradisional. Meski tidak ada basic pengetahuan tentang teknik Tari Tradisional, Rembulan mengatakan, langsung ingin bergabung dengan UKM Seni Tari Tradisional karena penampilan yang menarik.
“Aku tertariknya ke Seni Tari Tradisional ya. Tadi penampilannya keren banget jadi langsung tertarik bergabung,” katanya.
Hal senada juga disampaikan Siti, maba dari Fakultas Hukum. Dia mengatakan penampilan dari UKM Seni Tari tadi membuat dirinya mantap ikut bergabung. Siti pun memastikan akan konsisten mengikuti kegiatan rutin UKM tersebut.
“Tadi semuanya bagus. Cuma aku tertarik ke tari tradisional ya kan ada Tari Saman juga tadi,” katanya.
Para mahasiswa yang ingin bergabung dengan UKM di Ubhara Jaya pun langsung bisa mendaftar di stan di area terbuka yang sudah disiapkan.
Tim Media dan Publikasi
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya