
Bekasi – Alumni Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) Umar Muhammad, S.I.Kom berbagi tips kepada para lulusan yang mengikuti sidang yudisium, Kamis (27/2/2025). Salah satu yang ditegaskan yakni pentingnya personal branding.
Alumni yang lulus di tahun 2019 ini mengatakan, jika personal branding akan menjadi bekal para lulusan saat melamar pekerjaan dan mengembangkan karir.
“Yang terpenting, kita perlu adanya personal branding. Mungkin teman-teman semua selama ini sudah ada bekal selama kuliah di sini dengan mata kuliah personal branding,” ucapnya.
Umar pun menceritakan dulu saat dirinya bekerja di perusahaan asing, kerap disapa Umar Sales. Namun, karena dia sering menjadi master of ceremony (MC), Umar pun akhirnya dikenal dengan Umar MC.
“Dulu saya dikenal dengan Pak Umar Sales, saya saat menjadi MC selalu membranding diri bagaimana orang bisa mengenal saya dan para akhir saya mau resign saya tidak disebut Pak Umar Sales lagi tapi Pak Umar MC. Nah saat ini kalian bagaimana membentuk citra diri kalian lebih baik di khalayak ramai ini,” katanya.
Umar juga memberikan beberapa poin kiat mengembangkan karier di dunia profesional saat ini. Pertama, lulusan Ubhara Jaya harus terus belajar dalam hal apapun mengikuti perkembangan zaman. Saat ini para lulusan juga harus memiliki keterampilan digital sesuai kebutuhan perusahaan.
Baca Juga: Kisah Inspiratif Annisa, Alumni PKO Ubhara Jaya yang Sukses Berkarier di Dunia Senam
“Keterampilan digital. Seperti analisis data dan digital marketing serta lainnya itu diperlukan,” ucapnya.
Selanjutnya harus memiliki keterampilan komunikasi. Beliau juga mengingatkan pentingnya mentalitas dan mengelola stress di tempat kerja.
“Mentalitas, sejauh mana mental kita menghadapi dunia yang jauh berbeda dari zaman dulu sampai sekarang. Kemampuan kita untuk mengelola stress yang baik,” katanya.
Tim Media dan Publikasi
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya