Bank BRI Dukung Kemajuan Ubhara Jaya Melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR)
Bekasi – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyerahkan bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan senilai Rp.500.000.000,-(Lima Ratus Juta Rupiah) kepada Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya). Bantuan tersebut diserahkan Pimpinan Kantor Wilayah PT Bank Rakyat Indonesia Jakarta Ir. Hendro Padmono dan Pimpinan Cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Harapan Indah Bekasi, Drs. Sarwanto Yuwono, kepada Rektor Ubhara Jaya, Inspektur Jenderal Polisi (Purn) Dr. Drs. Bambang Karsono, SH. MM dalam sebuah prosesi penyerahan secara simbolik dengan tetap memerhatikan protokol tetap pencegahan Covid-19, pada Kamis (11/6/2020) di Kampus II Bekasi.
Bantuan senilai Rp.500.000.000,-(Lima Ratus Juta Rupiah) ini rencananya akan dimanfaatkan untuk membantu pembangunan ruang kelas dan fasilitas perkuliahan lain. Selain itu, BRI merealisasikan penyerahan bantuan berupa dana beasiswa pendidikan sebesar Rp.250.000.000,- (Dua Ratus Lima Puluh Juta Rupiah) yang diperuntukkan bagi 50 mahasiswa Ubhara Jaya. Rektor Ubhara Jaya dalam sambutannya menyambut baik program bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) yang diberikan Bank Rakyat Indonesia (BRI) tersebut dalam pengembangan Ubhara Jaya. “Atas nama Ubhara Jaya, kami mengucapkan terima kasih atas bantuan Corporate Social Responsibility (CSR). Ini sangat membantu Ubhara Jaya dalam pelaksanaan dan pengembangan Tridarma perguruan tinggi,”kata Rektor.
Kegiatan pendidikan dan pengajaran di lingkungan Ubhara Jaya memang tidak cukup hanya mengandalkan dana dari internal, namun juga perlu ditopang lewat kegiatan kerja sama dengan mitra salah satunya Kerjasama dengan pihak Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang membantu pengembangan Ubhara Jaya ke depan. Dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Ir. Hendro Padmono mengatakan pihaknya menyampaikan apresiasi kepada Ubhara Jaya yang telah menjadikan BRI sebagai mitra. Selain itu diharapkan pemberian bantuan dan beasiswa ini dapat mendorong terciptanya talent muda bangsa yang berkualitas melalui Ubhara Jaya. Ia berharap, kerja sama yang terjalin selama ini dapat terus terjalin dan mendorong kemajuan bagi Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan kemajuan Ubhara Jaya.
Tim Media Ubhara Jaya