Info Program Magang di Bank Indonesia, Peluang Bagi Mahasiswa Ubhara Jaya

7 November 2024

Bekasi – Program magang di Bank Indonesia (BI) menjadi kesempatan istimewa bagi mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) yang ingin memperoleh pengalaman langsung di dunia kerja. Program ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan kerja serta mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari dalam lingkungan kerja profesional. 

Dilansir dari portal resmi Bank Indonesia dijelaskan ada tiga jenis program magang yaitu program magang Khusus yang merupakan program ini diadakan melalui kerja sama dengan lembaga atau instansi, termasuk perguruan tinggi. Kemudian magang umum merupakan bagian dari tanggung jawab sosial Bank Indonesia (CSR) yang terbuka untuk publik. Magang terakhir yakni Kampus Merdeka Bank Indonesia (KMBI) yaitu program khusus bagi mahasiswa yang ingin belajar langsung di Bank Indonesia sebagai bagian dari Kampus Merdeka.

Adapun Persyaratan Umum untuk Peserta Magang

1. Jenjang Pendidikan : Terbuka bagi mahasiswa D3, D4, S1, dan S2. 

2. Tingkat pendidikan : Minimal semester 6

3. Bidang studi : Ekonomi (Manajemen, Akuntansi, Ilmu Ekonomi, Keuangan) Matematika, Statistika, Teknik Industri, Teknik Informatika, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Hukum, Administrasi Bisnis/Niaga, Psikologi;.

4. Keahlian : Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint); desain grafis; programmer; komputer jaringan, multimedia; administrasi arsip; menguasai Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint).​

Waktu Pendaftaran dan Pelaksanaan

Triwulan 1: Pendaftaran November, pelaksanaan Januari-Februari

Triwulan 2: Pendaftaran Februari, pelaksanaan April-Mei

Triwulan 3: Pendaftaran Mei, pelaksanaan Juli-Agustus

Triwulan 4: Pendaftaran Agustus, pelaksanaan Oktober-November

Durasi magang minimum ini paling lama berdurasi satu bulan dan dapat diperpanjang hingga maksimal tiga bulan. Informasi lebih lanjut tentang magang ini, mahasiswa Ubhara Jaya bisa mengakses lahan berikut https://www.bi.go.id/id/karier/internship-program.aspx#floating-4.

Tim Media dan Publikasi

Universitas Bhayangkara Jakarta Raya