Mahasiswa KKN Ubhara Jaya Dorong Transformasi Digital UMKM untuk Pembangunan Kelurahan Jatirahayu

26 February 2025

Bekasi – Mahasiswa dari Fakultas Ilmu Komputer Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di daerah Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Program kerja yang mereka usung yakni “Sosialisasi  Internet  Sehat  dan  Digitalisasi  UMKM  untuk  Mendukung  Pembangunan  Kelurahan Jatirahayu”.

Kegiatan ini pun sudah diterbitkan di Journal of Computer Science Contributions (JUCOSCO) Vol.5| No.1| Januari 2025| Hal. 45-55Online ISSN : 2774-9037. Jurnal bisa diakses di https://ejurnal.ubharajaya.ac.id/index.php/jucosco/article/view/3480/2210.

KKN kelompok 6 ini beranggotakan, Abrar Hiswara, Aldi Sandi Hidayat, Rayhan Daffa Prasetya, Raihan Malik, Situmorang Ondo Palito Tua, Risma  Damayanti,  Rafi  Azhar  Alfarizi,  Aban  Abyan  Afif,  Catur  Rizky  Nur  Akbar,  Arfi Alkahfi dan Erlangga Respaty Wardhani. Program ini berlangsung dalam beberapa tahapan yang terstruktur demi mencapai hasil yang optimal.

Baca Juga: Program KKN Ubhara Jaya di Kelurahan Mustikajaya Bekasi: Optimalisasi Emosi dengan Terapi Seni

Tahap awal pelaksanaan program diawali dengan survei kebutuhan masyarakat dan pelaku UMKM terkait literasi digital serta digitalisasi usaha. Pada 20 Desember 2024, tim KKN mengadakan pertemuan dengan Lurah Kelurahan Jatirahayu untuk memaparkan program kerja dan memperoleh dukungan penuh dari pihak kelurahan. Langkah ini menjadi kunci dalam memastikan koordinasi yang solid agar program dapat berjalan dengan lancar.

Sosialisasi dan komunikasi awal sebagai bentuk persiapan, tim KKN mendistribusikan surat undangan pada 24 Desember 2024 kepada Ketua UMKM setempat agar diteruskan kepada para pelaku UMKM di Kelurahan Jatirahayu. Dengan adanya langkah ini, diharapkan masyarakat dapat terlibat aktif dalam kegiatan yang akan dilaksanakan.

Mahasiswa KKN Ubhara Jaya Dorong Transformasi Digital UMKM untuk Pembangunan Kelurahan Jatirahayu (foto: Dok Kelompok 6)

Pelaksanaan kegiatan program utama dimulai pada 27 Desember 2024 dengan sosialisasi internet sehat yang digelar di Aula Kelurahan Jatirahayu. Materi yang disampaikan meliputi pentingnya internet sehat, penggunaan internet yang aman, validasi informasi, serta etika berinternet. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk presentasi dan diskusi interaktif untuk memastikan pemahaman yang lebih mendalam bagi masyarakat.

Selain itu, tim KKN juga memberikan pendampingan langsung kepada pelaku UMKM dalam proses digitalisasi usaha mereka. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah membantu pelaku UMKM mendaftarkan lokasi usaha mereka di Google Maps. Pendampingan ini bertujuan untuk meningkatkan visibilitas usaha mereka secara digital, sehingga dapat menjangkau lebih banyak pelanggan.

Dalam kegiatan tersebut, para UMKM ini diajarkan bagaimana pendaftaran di Google Maps, tim KKN juga memberikan pelatihan tambahan tentang penggunaan media sosial sebagai alat promosi dan pemasaran yang efektif. 

Baca Juga: Mahasiswa KKN Fakultas Ekonomi dan Bisnis Ubhara Jaya Edukasi Perpajakan pada Gen Z

Setelah  melalui proses pendampingan yang cermat, para pelaku UMKM berhasil mendaftarkan lokasi usaha mereka di Google  Maps. Dengan demikian,  usaha  mereka kini  memiliki  visibilitas  yang  lebih  tinggi  di  dunia digital. Pelanggan yang ingin mencari produk atau layanan yang mereka tawarkan kini dapat dengan mudah menemukan lokasi usaha tersebut hanya dengan menggunakan aplikasi Google Maps

Sebagai bagian dari tahapan akhir, tim KKN melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan program untuk mengukur keberhasilan serta dampaknya bagi masyarakat dan pelaku UMKM. Evaluasi mencakup tingkat partisipasi serta peningkatan pemahaman dan keterampilan digital peserta.

Kegiatan KKN ini resmi ditutup pada 7 Januari 2025 dengan acara penutupan yang dihadiri oleh perwakilan Kelurahan Jatirahayu dan pelaku UMKM yang telah berpartisipasi. Kehadiran mahasiswa KKN ini menjadi bukti bahwa Ubhara Jaya terus berkontribusi nyata untuk pengabdian ke masyarakat.

Tim Media dan Publikasi
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya