Banda Aceh – Tiga mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) kembali menyumbang medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara (Sumut). Ketiga mahasiswa bernama Irene Amarensi dan Tika Syafitri, Shifa Aulia itu bertanding di cabang olahraga judo.
Irene Amarensi berhasil meraih medali perak di Kelas Perorangan Putri – 63kg. Kemudian Tika Syafitri, meraih medali perak kelas Perorangan Putri -70kg dan Shifa Aulia mendapat medali emas di kelas Perorangan Putri -45kg.
Diketahui jika ketiga atlet judo ini mewakili DKI Jakarta. Sebelumnya, ada Meli Marta Rosita yang berhasil membawa emas di cabor judo juga.
Baca Juga: Joe Aditya, Mahasiswa Berprestasi Ubhara Jaya Raih 5 Emas di PON XXI 2024
Sementara di cabor lain, ada Edgar Xavier Marvello, Mahasiswa meraih 2 Emas Cabor Wushu Nomor Cangquan dan Nomor Daoushu & Gunshu All-Round. Kemudian Nindy Natalia Pattimeme, meraih medali Emas Cabor Kurash Kelas -63 kg. Selanjutnya ada Joe Aditya yang meraih lima emas dari cabang olahraga renang. Rinciannya, medali emas 4×100 meter gaya bebas estafet putra, medali emas 50 meter gaya kupu-kupu, medali emas 100 meter gaya kupu-kupu, medali emas 4×200 meter gaya bebas estafet dan medali emas 200 meter gaya bebas.
Tim Media dan Publikasi
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya